Kamis, 04 Desember 2008

KEMANA TEMAN IKALOGIKU????


ketika komunitas hindu bali sibuk mencari tahu kawitan guna menemukan jatidiri, di ranah politik orang juga mulai memilih partai sesuai partai kejayaan masa lalu, pemerintah mulai menguak takbir sejarah masa lalu, perantau mulai pulang kampung halaman kenapa semua terjadi????? hanya satu jawaban....! kerinduan akan masa lalu dimana ia di besarkan, kerinduan akan persahabatan yang pernah terbina erat, kerinduan akan kejayaan yang pernah di raih pada masa lalu, pertanyaan kemudian muncul, apa hubungannya dengan ikalogi? sebenarnya alumni obgin udayana tidak perlu susah payah mencari tempat yang kita maksud di atas, kita punya wadah ikalogi...kita punya blog ikalogi tempat kita menumpahkan semua pengalaman, ilmu, unek-unek, curhat, dll, namun kita ngak pernah memakai media ini untuk bertukar pikiran....setiap buka blog yang mengisi cuma dr hariyasa, dr doster, yang lain pada kemana....?tidakkah kalian rindu kayak warga hindu yang mencari kawitan???saya yakin semua pasti sibuk...tapi demi besarnya organisasi kita mari kita ramai-ramai kunjungi blog ini , bukan hanya berkunjung tapi juga ikut mengisi, menuangkan ide, gagasan inovatif. ada kesulitan untuk ikut aktif??? hubungi dr hariyasa sanjaya, dr doster, atau dr rudi susantha. menyitir pernyataan dr hys kita tidak ingin ikalogi hanya sebagai organisasi papan nama, anggota kita udah ratusan, kita ingin ikalogi berkiprah tidak saja pada saat acara KOGI atau PIT saja, tapi di setiap lini yang nantinya akan membesarkan ikalogi.

salam
INyoman Rudi Susantha

4 komentar:

Hubungi mengatakan...

Rud, kita perlu sosialisasikan blog ini dulu ke teman-teman. Dan berikan username dan passwordnya untuk bisa posting.

Dr. dr. Mintareja Teguh, SpOG(KFM) mengatakan...

Seperti saya pernah bilang tempo hari, bahwa alumni obgin kita 99% terkonsentrasi di pulau Bali. Mgkn hal ini yang membuat kita jarang komunikasi, karena toh tiap hari bertemu dalam wilayah yang sama?

Martayasa mengatakan...

Hai Mas Rudy,
Salut buat usahanya menghidupkan blog ini,
Komentar MTG ada benarnya, perlu dipikirkan kedepan untuk menyebarkan tamatan obgin unud ke seantero bumi indonesia
Fotonya bagus, tapi latar belakangnya koq ada tulisan "....." ???
Semoga bukan sponsor blog ini ya..

nyoman rudi mengatakan...

nggih bli kalo nggak diisi ntar isinya itu2x aja malu sama organisasi lain yg lihat organisasi kita