Rabu, 30 Juli 2008

Terimakasih

Karena sejawat mau meluangkan waktu menghadiri undangan temu alumni di RM Dynasti Balikpapan. Meski sekejap tapi cukup buat kita memutar kembali kenangan semasa pendidikan. Walau jauh dimata kita akan selalu dekat di hati. Selamat jalan, selamat kembali ketempat tugas masing masing. Semoga Tuhan selalu memberikan yang terabik buat kita semua. Viva Ikalogi

7 komentar:

FAZ mengatakan...

terima kasih kembali atas undangannya...
sekadar masukan : ikalogi kan sudah punya alamat masing2 alumni, jadi tolong diinformasikan aja ke alumni tentang keberadaan sarana komunikasi yg ada (buletin, e-mail, blog dll) atau info2 lainnya yg dianggap perlu...
suksma...

nyoman rudi mengatakan...

buat bli doster selamat ya udah jadi konsultan!bli tolong oleh2x ilmiahnya tampilkan berseri biar ada yg dibuka tiap hari. sukses ikalogi.

FAZ mengatakan...

# rudi : oh iya... selain residen yg lulus ujian ada juga alumni kita yg lulus konsultan : MTG (K)FM dan DST (K)FER, trus MTG langsung nyambung S-3 di unpad juga...
selamat buat mereka berdua, semoga tambah sukses...
suksma...

nyoman rudi mengatakan...

saya salut buat bli dst dan mas teguh, semoga masih banyak anggota ikalogi yang mengikuti jejak mereka.termasuk juga mas ferry, semoga mas!

dr Putu Doster Mahayasa SpOG (K) mengatakan...

Terimakasih. Semoga bisa menjadi inspirasi buat sejawat ikalogi semua agar selalu belajar, belajar dan belajar.Sampai jumpa di KOGI 2008 Sby, sekaligus nanti syukuran lulus konsultannya dr FAZ.

Hubungi mengatakan...

Untuk sejawat semua. Selamat pagi. Kemarin Dr.Kesumadana (Dirut RS Kasih Ibu-Denpasar) telah melaksanakan workshop laparoscopy dengan tutornya Dr. Bruno Giorgio,MBBS,MRCOG,FRANZCOG dari Adelaide,Australia. Ini merupakan workshop yang ketiga tentang laparoscopy yang dilaksanakan RS Kasih Ibu. Saya berharap kita semua anggota IKALOGI punya kemampuan yang cukup dalam prosedur diagnosis atau operatif laparoscopy. Setidaknya sampai level 3 saja dari 6 level kompetensi laparoscopy. Semestinya kompetensi laparoscopy sampai level 3 ini sudah bisa dimiliki oleh setiap SpOG yang menyelesaikan program PPDS-1 sesuai syllabus kurikulum Kolegium Obgin. Namun dengan banyaknya kendala baik peralatan dan SDM maka pelaksanaan materi kurikulum PPDS-1 tersebut belum dilaksanakan. Jadi sebenarnya kita bisa mengakui bahwa kita belum lengkap (standard) saat diluluskan sebagai SpOG di PPDS-1. Oleh karena itu semestinya kita bisa meminta Bagian/SMF membantu kita untuk memenuhi kekurangan tersebut. Termasuk juga kompetensi USG Dasar. Seperti apa yang disampaikan Prof SW saat temu alumni IKALOGI di Balikpapan kemarin menjawab pertanyaan dan permintaan Dr.Daput tentang keterampilan laparoscopy, Kepala Bagian Obgin telah menjanjikan untuk semua alumni yang ingin belajar laparoscopy dapat belajar di Bagian/SMF Obgyn di Denpasar. Untuk diketahhui ada 3 RS yang telah ditunjuk di Denpasar untuk membantu pelaknsaaan pelatihan laparoscopy ini yaitu: RS Sanglah, RSB Puri Bunda dan RS Kasih Ibu. Dr.KSD telah punya menyusun program di Ksh Ibu dan juga dibawah bimbingan Dr.IB.Putra Adnyana. Dr.Doster dan para senior lain. Dan bekerjasama dengan RS Sanglah,RS Puri Bunda.Ke depan akan dilaksanakan workshop setiap 6 bulan dengan pelatih Dr.Bruno dan dokter-dokter dari Australia. Saya berharap kita bisa bersama-sama belajar dan berlatih. Semoga alumni IKALOGI bisa lebih maju,lebih terampil, lebih baik dibanding alumni senter-senter pendidikan lain. Viva IKALOGI- Salam hangat dari Hariyasa Sanjaya (HYS).

nyoman rudi mengatakan...

kadang kita merasa tidak mampu sebelum melakukan sesuatu,namun sebenarnya kita mampu kalau telah mengerjakannya.semoga prinsip ini yg akan meningkatkan kepercayaan diri kita dalam mencoba sesuatu yg baru.kita berharap tangan dingin senior kita dalam menuntun laparoskopi kita menjadi lebih bijak dan mampu mahir minimal di level 3 sesuai harapan bli HYS dalam tindakan laparoskopi.semoga!!!!.selamat buat bli KSD dalam menelorkan inovasi baru, baik dalam pemikiran maupun karya spektakuler. tidak mesti dARI SENTER PENDIDIKAN. CONTOHNYA DR ksd YG MAMPU MENDATANGKAN TUTOR ASING KE INDONESIA lewat jalur swasta. MAU SEPERTI BLI KSD..?MAJU TERUS IKALOGI UNUD